Hal ini dikarenakan perkembangan dan kemajuan yang umumnya selalu dimulai dari daerah metropolitan. Berbisnis atau bekerja di dunia bisnis/perusahaan tentu menjadi alternatif karena selain menjamin, juga aman dan menyenangkan. Hal tersebut yang juga disadari oleh pengembang Kota Deltamas. Mengusung kota mandiri dengan sistem Business and Lifestyle City tentu membuat tak sedikit orang bingung. Padahal, maksud dari hal tersebut ialah menciptakan kota bisnis dengan kota yang ramah dan nyaman. Hal ini tentu tak main-main, karena Kota Deltamas sendiri berdiri di atas tanah dengan luas lebih dari 3000 hektar. Bayangkan saja, di atas luas tanah yang besar ini terbentuk suatu tempat bisnis yang prima dengan kota yang nyaman dan aman bagi penghuninya. Kawasan bisnis/industri yang didirikan oleh perseroan Kota Deltamas ialah Greenland International Industrial Center (GIIC)
Baca Juga: Menjaga Lingkungan Bersama Kota Deltamas
Nyatanya, hal tersebutlah yang membuat Kota Deltamas berbeda dengan yang lainnya. Greenland International Industrial Center hadir diatas tanah dengan luas 1.458 hektar yang secara tidak langsung memakan hampir memakan setengah dari total luas keseluruhan Kota Deltamas. Kawasan yang sering disebut sebagai kawasan industri ini juga memakai sistem industri hijau. Tidak hanya itu, ada beberapa hal yang hanya ada di kawasan industri dan belum banyak yang mengetahuinya. Lebih lengkapnya, simak penjabarannya berikut ini.
Sadar atau tidaknya, sebagian besar yang kita pikirkan tentang kawasan industri adalah lingkungannya yang tidak sehat atau sebagai tempat sarangnya polusi. Namun, hal ini sama sekali tak berlaku di GIIC. Hal ini disebabkan oleh system yang dipakai oleh perseroan dan management pengelola dari kawasan tersebut. Sistem pertama yang dipakai adalah industri hijau. Maksud dari sistem tersebut adalah industri yang dapat meminimalisir atau bahkan meniadakan limbah atau pengaruh yang merusak lingkungan. Sederhananya, para perusahaan dalam kawasan ini dituntut untuk dapat mengolah asap, air, dan limbah lainnya sebelum benar-benar dilepas ke lingkungan. Sistem tersebut juga dibawah pengawasan ketat oleh para pengelola dan management dari kawasan ini.
Kawasan yang memakai system industri hijau ini secara otomatis pasti diikuti dengan peraturan yang lain, salah satunya ialah menyeleksi industri yang ingin masuk ke kawasan ini. Seleksi dalam konteks ini bukan harus mengikuti ujian atau wawancara, namun harus melewati beberapa syarat yang sudah disebutkan sebelumnya. Oleh karena itu, salah satu jenis industri yang sampai saat ini tidak ada di kawasan ini adalah industri batu bara. Disamping itu, sebagian besar industri yang sudah berdiri di kawasan ini tak lain berkecimpung di makanan, otomotif, dan obat-obatan.
Rasanya akan sedikit sulit untuk menemukan kawasan industri yang ramah lingkungan. Namun, tak perlu jauh-jauh dan khawatir karena jawabannya sudah ada di Kota Deltamas. Greenland International Industrial Center memiliki danau seluas 11 hektar. Selain itu, perangkat listrik yang digunakan juga hemat energi dengan penggunaan lampu LED dan lampu PJU (penerangan jalan umum) hybrid dengan solar panel. Terakhir, pepohonan dan tumbuhan hijau juga tak luput dari kawasan industri tersebut.
Baca Juga: Yang Perlu Diketahui Seputar Tata Kelola Deltamas
Demikianlah beberapa hal yang mungkin tidak ada di kawasan industri lain. Jika Anda tertarik untuk berinvestasi atau berbisnis di kawasan Kota Deltamas, jangan ragu untuk hubungi kami di sini.