Dalam Kamus Besar Bahasa Indonesia: investasi/ invéstasi/ merupakan penanaman uang atau modal pada suatu perusahaan atau proyek untuk tujuan memperoleh keuntungan. Dengan kata lain, investasi adalah upaya mengakumulasi kekayaan untuk menghadapi masa depan yang penuh ketidakpastian. Oleh karena itu, tentu investasi itu penting dan akan membuahkan hasil manis jika dilakukan dengan baik dan benar. Sehingga tidak heran kini banyak orang mencari peluang investasi untuk masa depan mereka.
Baca Juga: Kota Deltamas, Business and Lifestyle City Berskala Global
Ada beberapa jenis investasi yang populer di Indonesia. Simak ulasan berikut untuk mengetahui peluang investasi mana yang paling cocok untuk Anda.
Deposito adalah salah satu jenis investasi dengan resiko rendah yang banyak dipilih oleh investor pemula. Dengan bentuk mirip dengan tabungan, deposito adalah menyimpan uang dengan waktu jatuh tempo dan tingkat bunga yang tinggi. Semakin banyak uang yang Anda investasikan, bunga deposito tersebut akan semakin tinggi. Namun dengan adanya waktu jatuh tempo, Anda tidak dapat mengambil uang tersebut kapan saja seperti tabungan.
Apa sebenarnya reksa dana itu? Reksa dana adalah instrumen investasi di mana dana dari beberapa investor dikumpulkan menjadi satu, kemudian diinvestasikan ke instrumen-instrumen investasi yang ada di pasar modal. Ada 5 jenis reksa dana yang memiliki potensi dan resiko yang berbeda-beda. Kelima jenis reksa dana tersebut yaitu reksa dana pasar uang, reksa dana pendapatan tetap, reksa dana saham, reksa dana campuran dan reksa dana index.
Investasi saham berpotensi tinggi, namun begitu pula dengan resikonya. Dengan membeli saham, pada dasarnya Anda membeli sebagian kepemilikan atas suatu perusahaan. Semakin banyak saham yang Anda beli, semakin besar pula persentase kepemilikan perusahaan yang Anda dapatkan. Return investasi saham berasal dari dividen yang diambil dari return yang diperoleh perusahaan, dan pertumbuhan nilai saham itu sendiri. Namun, tidak semua perusahaan membagikan dividen kepada investornya. Anda tidak perlu khawatir mengenai hal ini jika Anda berinvestasi saham di PT Puradelta Lestari Tbk (kode saham: DMAS), karena DMAS membagikan dividen yang diraih kepada para pemegang saham.
Peluang investasi lain dapat ditemukan dalam jenis investasi fisik seperti emas. Seperti deposito, emas memiliki resiko investasi yang rendah. Nilainya pun cenderung stabil dan terus meningkat tiap tahunnya. Jika Anda tertarik untuk berinvestasi emas, dianjurkan untuk memilih emas batangan. Kini, Anda juga bisa berinvestasi emas lewat aplikasi. Anda dapat membeli emas tanpa harus mengeluarkan uang banyak.
Investasi properti juga merupakan peluang investasi dengan resiko yang terbilang rendah dan memiliki nilai yang terus meningkat tanpa banyak fluktuasi, seperti investasi emas. Ada beberapa cara investasi properti, seperti membeli tanah dan membangun properti di atasnya untuk dijual, atau menyewakan properti tersebut. Dapat digolongkan sebagai investasi jangka panjang, investasi properti membutuhkan waktu yang cukup panjang untuk mendapatkan return. Anda dapat mulai berinvestasi properti di kawasan industri Kota Deltamas, yakni Greenland International Industrial Center (GIIC), yang sudah menarik minat para investor asing, terutama dari Jepang.
Apa itu peer to peer lending? Sederhananya, Anda meminjamkan sejumlah uang pada individu atau badan usaha yang membutuhkan. Return investasi ini berasal dari bunga pinjaman yang telah disepakati bersama.
Kota Deltamas merupakan sebuah kawasan modern terpadu seluas ± 3.200 hektar terdiri dari kawasan industri, kawasan hunian, dan kawasan komersial yang terletak di Cikarang Pusat, Kabupaten Bekasi, Jawa Barat, Indonesia. Kota Deltamas dikembangkan oleh PT Puradelta Lestari Tbk. (kode saham: DMAS IJ) yakni sebuah joint venture antara Sinar Mas Land dan Sojitz Corporation dari Jepang. Sinar Mas Land merupakan salah satu pengembang properti terkemuka yang tidak lagi diragukan rekam jejaknya dan tercatat di Bursa Efek Singapore (SGX) sementara Sojtz Corporation merupakan perusahaan konglomerat dari Jepang dengan jaringan kuat di seluruh dunia, memiliki lebih dari 500 perusahaan dan beroperasi di 50 negara, dan tercatat di Bursa Efek Tokyo (TSE).
Kawasan industri Greenland International Industrial Center (GIIC) merupakan kawasan industri modern di dalam Kota Deltamas dengan luas area pengembangan lebih dari 1.500 hektar dan dilengkapi dengan fasilitas dan infrastruktur bertaraf internasional. GIIC telah bergabung sebagai kawasan KLIK atau Kawasan Investasi Langsung Kontruksi.
Baca Juga: Menilik Keuntungan Investasi Properti di Deltamas, Kota Mandiri yang Berkembang
Jika Anda tertarik untuk memulai berinvestasi, baik itu saham maupun properti, Anda dapat mempertimbangkan berinvestasi di Kota Deltamas. Silakan hubungi kami di sini.