Lingkungan dan Sosial merupakan hal fundamental bagi suatu komunitas masyarakat. Tidak sedikit wilayah yang kurang memperhatikan akan pentingnya pengembangan lingkungan, sehingga berdampak pada kerusakan yang memberi kesan tidak terurus. Sehingga dalam pembagunannya Kota Deltamas telah memperhitungkan mengenai pengembangan lingkungan dan sosial agar kenyamanan Kota selalu terawat dengan baik.
Baca juga: Rencana Pembangunan Kota Deltamas
Kelestarian lingkungan merupakan bagian dari pembangunan daerah dan mencerminkan komitmen perusahaan terhadap perlindungan lingkungan. Selain itu, mengingat dampak lingkungannya, Kawasan Industri Kota Deltamas sangatlah selektif dalam menerima proses industri suatu pabrik yang akan dilakukan di area Kota Deltamas. Hal ini ditekankan untuk mendukung komitmen Kota Deltamas yang mengusung konsep lingkungan Green Living.
Kota Deltamas juga telah mengalokasikan sebagian dana untung difokuskan kepada penghijauan, di mana tanaman akan ditanam hingga tumbuh sampai ukuran tertentu. Sementara itu dari sektor pengolahan air, Kota Deltamas telah mengoperasikan fasilitas pengelohan air limbah untuk mengkonversikan air limbah menjadi air yang aman bagi lingkungan, sesuai dengan Standar Baku Mutu Lingkungan (BML). Saat ini sedang dibangun fasilitas pengolahan air limbah baru guna memenuhi terus meningkatnya jumlah pelanggan industri.
Kota Deltamas telah bersinergi dengan program tanggung jawab sosial pemerintah Kota Bekasi, hal ini ditujukan agar kegiatan sosial yang terjadi antara kedua pihak dapat selalu terjalin erat. Dari segi infrastruktir sosial, Kota Deltamas telah memberikan fasilitas bagi masyarakat yang akan melakukan kegiatan renovasi, Kota Deltamas dapat memberikan bantuan pada kegiatan yang bersangkutang dengan pembangunan tersebut.
Sementara itu di bidang layanan kesehatan, Kota Deltamas memiliki Puradelta Lestari yang aktif dalam pengangan kesahatan sosial masyarakat dengan gratis. Pasokan air bersih juga diberikan kepada masyarakat sekitar selama musim kemarau. Di bidang pendidikan, Perseroan membantu renovasi gedung sekolah dasar di Hegarmukti dan Sukamahi, Cikarang Pusat, serta memberikan beasiswa bagi anak-anak dari keluarga kurang mampu dan program pelatihan untuk meningkatkan ketrampilan para peserta pelatihan.
Nah itu dia Pengembangan Lingkungan dan Sosial yang terjadi di Kota Deltamas, bukan hanya dari penghuni lokal namun dari pihak perseroan pun perlu memberikan kontribusi agar kelestarian lingkungan dan sosial tetap terjaga.
Baca juga: Menjaga Lingkungan Tetap Asri, Kota Deltamas Mengusung Tema Kota Green Living
Jika ingin mengetahui lebih lanjut mengenai hunian di Kota Deltamas, silahkan kunjungi website Kota Deltamas di sini, atau hubungi kami di sini.